Paskibraka sedang bertugas mengibarkan bendera merah putih pada HUT RI ke-79 di lapangan Simpang Kiri, Kecamatan Tenggulun.
Penulis : Aufa Zain (peserta KKNMS kelompok 8 kecamatan Tenggulun)
Tenggulun, Zawiyah News - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Melayu Serumpun menghadiri Upacara Peringatan HUT RI ke-79 bersama masyarakat kecamatan Tenggulun sebagai bentuk meningkatkan semangat nasionalisme yang digelar meriah di Lapangan Simpang Kiri, Kecamatan Tenggulun, Kabupaten Aceh Tamiang. Sabtu, (17/08/2024).
Upacara ini dimulai pada pukul 08.00 WIB dengan penuh tertib, karena semua aparatur kecamatan Tenggulun sampai aparat keamanan kepolisian juga ikut serta dalam upaya tersebut dan juga Mahasiswa KKN Melayu Serumpun V se-Kecamatan Tenggulun. Tidak hanya penggelaran upacara namun juga terdapat beberapa perlombaan yang seru yang di adakan setelah upacara bendera HUT RI ke-79.
PASKIBRAKA (Pasukan Pengibar Bendera Pusaka) yang bertugas mengibarkan duplikat bendera pusaka dalam Upacara HUT RI sangat membuat semua orang terkesima karena dengan formasi yang sangat bagus. Anggota paskibraka tersebut terdiri dari siswa dan siswi SMA 5 Kejuruan Muda & dan SMAN 1 Tenggulun.
Rahmat Drajat Selaku Panglima kelompok 08 mengatakan," Menjadi sebuah kesan dan moment yang hebat bagi kami tim KKN-MS dapat melihat langsung upacara bendera kemerdekaan RI ke-79 pada kecamatan Tenggulun yang disertai dengan warna warni marching band.",ujar panglima kelompok 8 Tenggulun.
Tidak kalah meriah juga setelah upacara diadakan maka mulailah perlombaan-perlombaan yaitu lomba rebutan kursi disertai joget, balap karung, lari, masukkan paku ke dalam botol, dan lainnya. Perlombaan ini diikuti oleh siswa mulai dari SD-SMA se-Kecamatan Tenggulun Dan dibantu oleh Tim KKN-MS sebagai panitia dan yang berkontribusi dalam kesuksesan lomba ini.
Rilis
Editor : Dewi Saprila
Tidak ada komentar:
Posting Komentar